Jangan skip! Inilah Segudang Manfaat dari Buah Naga Merah

Buah Naga, siapa yang tak kenal dengan buah yang pernah fenomenal ini. Selain memiliki bentuk yang unik, ternyata manfat buah naga merah ini banyak sekali. Selain bagus untuk memenuhi asupan nutrisi harian tubuh, kandungan mineral dan vitamin yang terdapat pada buah naga merah juag baik untuk memelihara kesehatan tubuh kita.

Buah ini terkenal dengan bentuknya yang unik, di mana buahnya memiliki bentuk yang lonjong berwarna merah muda atau kuning cerah, dilengkapi dengan jumbai-jumbai berwarna hijau yang dianalogikan dengan sisik naga. Saat buah ini dipotong, Anda akan mendapatkan daging berwarna putih atau merah yang dilengkapi dengan biji-biji hitam yang bisa Anda makan juga. Anda mungkin masih bertanya-tanya, apasih kandungan nutrisi dan  manfaat buah naga merah??. Mari kita bahas dalam artikel berikut ini.

Kandungan Nutrisi dan Manfaat Buah Naga Merah

Seperti buah pada umumnya, buah naga merah juga memiliki banyak manfaat dan kandungan nutrisi yang baik untuk tubuh , antara lain sebagai berikut:

1. Vitamin C

Vitamin C yang terkandung dalam buah naga berfungsi sebagai antioksidan yang baik untuk melindungi tubuh dari paparan radikal bebas. Kandungan vitamin C pada buah naga juga diyakini baik untuk merangsang pembentukan kolagen, menjaga imunitas tubuh, dan membantu penyerapan zat besi agar tubuh tidak kekurangan darah.

2.Vitamin B2 dan B3

Selain vitamin C, dalam buah naga juga terkandung vitamin B2 dan vitamin B3. Keduanya berperan penting dalam menjaga kelancaran metabolisme dalam tubuh dan membantu memelihara kesehatan jaringan tubuh. Apabila asupan vitamin B tercukupi, diyakini juga dapat menurunkan risiko beberapa penyakit, seperti migrain,  preeklampsia, katarak, hingga penyakit jantung. Vitamin B juga disebut berperan penting dalam menjaga kesehatan saraf tubuh kita.

3. Kalsium

Kalsium dibutuhkan oleh tubuh untuk membantu memelihara kekuatan tulang. Selain itu, organ jantung, otot, dan saraf juga membutuhkan kalsium agar dapat berfungsi dengan baik. Kekurangan kalsium dalam tubuh bisa meningkatkan risiko osteoporosis.

Tapi, Anda tidak perlu risau, sebab buah naga juga memiliki kandungan kalsium di dalamnya. Selain minum susu, Anda dapat mengonsumsi buah naga untuk memenuhi kebutuhan kalsium harian Anda.

4. Magnesium

Buah naga adalah salah satu jenis buah yang banyak mengandung magnesium. Dengan kandungannya ini, buah naga merah juga dapat mencegah dan meringankan kram otot, meningkatkan stamina dan performa saat berolahraga, memelihara kesehatan dan fungsi jantung, serta menurunkan tekanan darah. Magnesium juga dapat membantu menurunkan risiko depresi, diabetes tipe 2, dan hipertensi, serta meringankan gejala migrain dan sindrom pramenstruasi.

5. Zat Besi

Selain Magnesium, buah naga juga memiliki kandungan zat besi yang cukup tinggi. Zat besi merupakan jenis mineral yang berperan penting untuk tubuh manusia, karena memliliki peran sebagai bahan baku pembuatan sel darah merah. Apabila tubuh kekurangan zat besi, produksi sel darah merah dalam tubuh juga akan berkurang. Yang mengakibatkan, Anda berisiko terserang anemia (kurang darah).

Kesimpulannya, buah naga dapat memenuhi asupan zat besi yang diperlukan tubuh dan mencegah Anda dari berbagai masalah kesehatan yang disebabkan oleh kekurangan zat besi.

6. Antioksidan

Buah naga adalah salah satu jenis buah yang kaya akan antioksidan dan zat pewarna alami (antosianin). Zat inilah yang memberikan warna merah terang keunguan pada buah naga. Kandungan buah naga ini dipercaya dapat melindungi sel dan jaringan tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas dan bahkan bisa membantu menurunkan risiko kanker.

Setelah mengonsumsi buah naga merah, warna urine dan feses Anda mungkin akan berubah menjadi kemerahan. Tapi Anda tidak perlu cemas karena hal tersebut sangat wajar terjadi dan tidaklah berbahaya.Karena urine dan fese berwarna kemerahan disebabkan oleh zat antosianin yang terkandung dalam buah naga merah.

Selain kandungan di atas, buah naga juga kaya akan serat sehingga dapat membantu melacarkan pencernaan. Dengan rutin mengonsumsi sayuran dan buah-buahan berserat tinggi, termasuk buah naga, dapat membantu Anda supaya terhindar dari sembelit.

Meskipun buah naga memiliki segudang manfaat yang baik untuk tubuh, tidak semua orang bisa mengonsumsi buah ini. Ada sebagian orang yang memiliki alergi terhadap buah naga walaupun sangat jarang ditemui. Apabila Anda memiliki masalah kesehatan tertentu dan ragu apakah Anda boleh mengonsumsi buah naga atau tidak, sebaiknya berkonsultasilah terlebih dulu dengan dokter untuk memastikannya. begitupun Apabila Anda sedang mengonsumsi obat-obatan rutin dari dokter.

Originally posted 2022-05-30 07:13:08.